Kapan kita membutuhkan dukungan sosial?
Penulis : Ghea Rae Sabrina
Kalau ditanya tentang dukungan sosial. Apa sih yang ada di dalam benakmu? Dukungan sosial adalah informasi atau umpan balik dari orang lain yang menunjukkan bahwa seseorang dicintai dan diperhatikan, dihargai, dan dihormati, serta dilibatkan dalam jaringan komunikasi dan kewajiban yang timbal balik. Dukungan sosial ini, bukan hanya sekadar memberikan bantuan. Hal paling penting lainnya ialah seseorang yang menerima bantuan. Dan siapa sih yang pantas mendapatkankan dukungan sosial ini? Laki-laki atau perempuan saja? Dalam hal ini, siapapun berhak kok untuk mendapatkan dukungan dari orang di sekitar. Namun karena adanya anggapan masyarakat bahwa laki-laki adalah orang yang kuat dan tangguh, maka banyak dari laki-laki yang merasa gengsi kalau dirinya dibantu atau meminta bantuan orang lain.
Mengapa ya dukungan sosial itu sangat penting? Dukungan sosial sangat penting karena dapat membantu individu yang memiliki masalah merasa dipergatikan oleh lingkungannya, selain itu mengurangi adanya bentuk pengalihan masalah yang salah, misalnya melakukan tidak kejahatan dan self harm. Dukungan sosial ini bisa diartikan dengan support system. Support system yang kuat ini adalah hal yang penting untuk dimiliki. Ketika mencoba mencapai tujuan atau menghadapi krisis, para ahli sering kali memohon agar kita bersandar pada teman dan keluarga untuk mendapatkan dukungan. Dukungan sosial atau support system ini menunjukkan, ada hubungan kuat antara hubungan sosial dan berbagai aspek kesehatan dan kesejahteraan. Lalu, apa saja nih bentuk dukungan sosial itu?
Emotional support
Pemberian empati, perhatian, kasih sayang, cinta, kepercayaan, penerimaan, keintiman, dorongan, atau kepedulian. Intinya melibatkan kehangatan dan pengasuhan sebagai sumber dari dukungan sosial. Memberikan dukungan emosional bertujuan agar sang peneriman dukungan merasakan bahwa dirinya berharga. Dukungan ini juga disebut sebagai "esteem support" atau "appraisal support”.
Tangible support
Pemberian bantuan keuangan, barang, ataupun layanan. Disebut juga "instrumental support", bentuk dukungan ini menggunakan materi untuk memberikan bantuan secara nyata (fisik) dan langsung kepada yang membutuhkan.
Informational support
Pemberian nasihat, tuntunan, anjuran, atau informasi berguna bagi seseorang. Jenis informasi ini dapat menyelesaikan masalah orang lain.
Companionship support
Jenis dukungan yang memberikan perasaan diterima menjadi bagian suatu kelompok dan rasa kebersamaan (disebut juga "belonging support"). Ini berupa menghadirkan teman untuk melakukan aktivitas sosial.
Dan, bagaimana sih caranya untuk memberikan dukungan sosial kepada orang lain?
Cara memberikan dukungan emosional ke orang lain
Menghargai perasaan orang lain
Dengan menghargai perasaan orang lain merupakan salah satu cara memberikan dukungan sosial saat kita sedang tertimpa suatu masalah, kekecewaan atau kehilangan orang terkasih, beri tahu bahwa kita selalu ada untuk mereka. Apabila seseorang itu engga bercerita kepada kita, jangan pernah memaksa dan cobalah untuk memberikan mereka ruang. Memberikan ruang untuk sendiri adalah salah satu cara yang baik untuk menunjukkan bahwa kita peduli dengan keadaan mereka.
Memberikan pujian di depan umum
Berikan pujuan kepada anggota keluarga, sahabat atau pasangan di depan umum adalah salah satu bentuk dukungan sosial. Tindakan ini bisa membuat mereka nyaman dan percaya dengan diri sendiri. Tidak hanya itu, memberika pujian depan umum juga dapat membuat perasaan mereka menjadi senang.
Mendengarkan cerita mereka secara medalam
Dukungan ini dapat diberikan dengan cara mendengarkan cerita orang terdekat kita secara mendalam. Ketika orang terdekat kita bercerita, dengarkanlah secara mendalam. Selain itu, sesekali cobalah mengutip perkataan mereka untuk memberitahukan bahwa kita benar - benar mendengarkan dan peduli.
Jangan pernah bersikap menghakimi
Tak ada orang yang suka dihakimi oleh siapapun. Maka dari itu, jangan pernah menghakimi orang lain saat mereka tertimpa masalah. Tindakan penghakiman yang kita lakukan nantinya malah dapat memperburuk keadaan. Hindari memberi pertanyaan yang bisa membuat mereka merasa disalahkan atau tersudutkan. Selain itu, sampaikan juga perkataan kita dengan suara dan nada yang penuh kasih sayang dan simpati saat berbicara.
Hindari memberi nasihat tanpa diminta
Kebanyakan orang seringkali memberikan nasihat kepada orang yang tertimpa masalah tanpa diminta. Mulai saat ini, hindari melakukan hal tersebut. Terkadang, beberapa orang hanya ingin didengarkan saja, bukan dinasihati. Jika kita ingin membantu memberi solusi, tunggu hingga mereka memintanya sendiri.
Dukung solusi yang mereka miliki
Ketika orang terdekat telah menemukan solusi untuk masalah mereka, kita mungkin memiliki keraguan tentang efektivitasnya. Jika solusi yang mereka ambil tidak berisiko dan berbahaya, cobalah untuk memberi dukungan. Hindarilah memberi tahu mereka apa yang menurut kita harus dilakukan jika mereka tidak minta pendapat kita.
Dalam dukungan sosial ini memiliki dukungan sosial,
Menurunkan tingkat kecemasan, individu yang kurang atau bahkan tidak memiliki dukungan sosial memiliki tingkat kecemasan yang tinggi. Untuk itu diperlukan adanya dukungan agar individu dapat membagikan permasalahannya pada orang yang ada disekitar yang dipercaya.
Mengubah pandangan atau persepsi terkait kejadian yang dialami. Adanya dukungan sosial membuat individu yang memiliki masalah dapat bertukar pikiran dengan orang lain yang dapat mengubah pandangan terhadap masalah yang dialami.
Mempengaruhi respon terkait kejadian yang dialami. Seperti sebelumnya memiliki pemikiran untuk melakukan self-harm, namun setelah adanya dukungan yang diberikan maka indivisu mengurungkan niatnya.
Dukungan Sosial tak kalah pentingnya dengan dukungan secara fisik. Karena dukungan sosial ini adalah bentuk dukungan yang bisa membantu seseorang untuk bangkit, serta terhindar dari masalah psikologis. Maka penting untuk kita mengetahui dan dapat mampu memberikan dukuangan ini kepada orang terkasih kita.
SUMBER REFERENSI
Wikipedia. Dukungan Sosial. Retrieved from : https://id.wikipedia.org/wiki/Dukungan_sosial
Safira, P. Seberapa Penting Social Support Bagi Kehidupan Kita?. Retrieved from : http://yayasanpulih.org/2020/09/seberapa-penting-social-support-bagi-kehidupan-kita/
Bayu Galih Permana. (2021, Agustus 4) Cara Memberi Dukungan Emosional untuk Bantu Orang Lain Melewati Masalah. Retrieved from : https://www.sehatq.com/artikel/dukungan-emosional
Comments
Post a Comment